Blog

Prosedur Keselamatan Pesawat

09 Juli 2009 - - 9 Comments

Biasanya, sebelum pesawat lepas landas para awak kabin sibuk untuk menunjukkan prosedur keselamatan ketika berada di dalam pesawat. tapi kebanyakan dari penumpang termasuk saya salah satunya tidak mengindahkan prosedur tersebut karena semua maskapai memperagakan hal yang sama setiap pesawat mau lepas landas, tapi ada yang unik dengan yang dilakukan oleh maskapai penerbangan Air New Zealand, mereka menemukan cara yang unik untuk membuat prosedur keselamat menjadi peragaan menarik dan unik.



para awak kabin yang memperagakan prosedur keselamatan pesawat itu tidak menggunakan busana alias telanjang, tetapi untuk mencegah tontonan video itu tidak berbau pornografi, maka seluruh badan dari awak kabin tersebut di cat menyerupai seragam pramugari dan pilot pesawat terbang. video ini diperankan oleh pramugari cantik dan tampan, kalau sudah seperti ini siapa yang tidak tertarik untuk menyimak prosedur keselamatan pesawat terbang tersebut yang jika dilakukan dalam keadaan normal "sangat membosankan"

Bagaimana jika ini diterapkan di indonesia?

Huaah? tidak terbayangkan, pasti protes keras terjadi dimana-mana. tapi ini hanya merupakan salah satu cara untuk menarik minat masyarakat pengguna pesawat untuk lebih memperhatikan prosedur keselamatan pesawat. atau maskapai penerbangan inidonesia punya terobosan lain? yang mungkin lebih efektif tanpa mengindahkan budaya timur kita?kita tunggu saja, atau akan ada yg "lebih seksi"?

This entry was posted on 13.31 and is filed under Serba-serbi . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

9 comments:

Dinda Watson mengatakan...

saya tidak setuju.........
Saya sih bakalan tutup mata kalo gitu mah

Ondoet lupa mandi mengatakan...

Dinda : ia juga seh...tetap jadi orang indonesia yg "agamais"!

fadhilatul muharram mengatakan...

lhooo... kok yo aneehhh... yah?? hmmm

kunjungannnn

Ariyanti mengatakan...

Hmmm... Taktik mencarik perhatian yg unik, tapi bahaya aaahhh... :)

kebvo kecil mengatakan...

kLo saia seyy...
TERSERAHH....hihihihi..:">

uke poet mengatakan...

Hmm kl di Indo ada beginian, bisa2 tiap suami yg naik pesawat disuruh pakai tutup mata selama di pesawat.

DV mengatakan...

Wah, diterapkan di Indonesia? Mimpi kaleee :)

Ade mengatakan...

perlu diliat ada lonjakan oenumpang yang signifikan ga di Air New Zealand setelah video ini dirilis :-P

Mahendrattunggadewa mengatakan...

kalau di Indonesia...
MUI akan keluarkan fatwa haram naik pesawat terbang...

wakakakakakak...